Glossary entry

English term or phrase:

jig

Indonesian translation:

Alat Pengarah

Added to glossary by Hikmat Gumilar
Oct 10, 2007 14:15
16 yrs ago
2 viewers *
English term

jig

English to Indonesian Tech/Engineering Mechanics / Mech Engineering
menurut oxford: a device that holds a piece of work and guides the tool operating on it.

Discussion

Eddie R. Notowidigdo Oct 10, 2007:
Atau kalau mau aman, pakai usulan Pak M. Laut, jadi tidak diterjemahkan, karena mungkin saja bahwa ini bukan mesin ayak tetapi alat sesuai definisi Anda semula, a device that holds a piece of work and guides the tool operating on it.
Eddie R. Notowidigdo Oct 10, 2007:
Kang, kayanya masuk karena jig (mesin ayak) adanya di pabrik-pabrik.
Hikmat Gumilar (asker) Oct 10, 2007:
Konteks This step aims to completely remove all foreign substances such as dirt, dust, chips, grease, sludge and scraps, from the equipment, dies, tools and JIGS

Proposed translations

3 hrs
Selected

Alat Pengarah

Ini saya dapat dari Politeknik Manufactur Timah (http://www.polman-timah.ac.id/content.php?id_content=J002)

Berikut ini adalah cuplikannya:

B. Kurikulum

Perancangan Mekanik Umum, seperti perancangan alat angkat dan pemindah, mesin perkakas, teknologi tepat guna, pompa, dan lain-lain.
Perancangan Peralatan yang terbagi:
Perancangan Alat Pengarah dan Penepat (Jig and Fixture)
Perancangan Cetakan Pelat (Presstool)
Perancangan Cetakan Plastik (Plastic Mould)

Mudah2 an cucok ...
Something went wrong...
4 KudoZ points awarded for this answer. Comment: "Terima kasih buat jawabannya semua, pusing semuanya gak ada yang salah.... tapi mengingat target reader saya pakai alat pengarah karena lebih spesifik tapi dipahami namun tidak terlalu umum juga."
+1
1 hr

jig

Sama dengan aslinya.
Peer comment(s):

agree John Gare (X) : From the context, this jig is the fixed frame used to locate structural components during assembly. e.g. 'pemeriksaan dan pengukuran master jig' in http://kurikulumsmk.freehosting.net/12Trbang/2krpu.htm
8 hrs
Thanks, John
Something went wrong...
2 hrs

mesin ayak

Kang rupanya jig ada macam2 artinya. Aku kenal jig sebagai mesin ayak berupa meja yang dipasang agak miring dan dialiri air. Pasir timah dituang dan oleh karena gerak agitasi maka pasir dgn kandungan timah rendah hanyut terbuang dan yang kandungan timahnya tinggi di tampung dalam karung (concentrated). (maklum ex karyawan PT Timah) Ref. Webster's: device in which crushed ore is "concentrated" or coal is cleansed by agitating in water.
Note from asker:
Thanks pak, mungkin ini konteksnya di pabrik secara umum: This step aims to completely remove all foreign substances such as dirt, dust, chips, grease, sludge and scraps, from the equipment, dies, tools and "JIGS".
Something went wrong...
7 hrs

alat bantu kerja

Di kamus Kamus Lengkap Teknik (Antoni, 1998),
jig = kontak mal
Di situs yg saya kutip di bawah ini:
jig = alat bantu kerja
Walaupun kedua sumber ini menggunakan dua istilah yg berbeda tapi maknanya sama saja.
3. Operator Mesin Standar, meliputi :
* Pengerjaan kayu secara masinal
* Pengembangan fungsi mesin
* Mal/jig (alat bantu kerja)



--------------------------------------------------
Note added at 7 hrs (2007-10-10 22:04:24 GMT)
--------------------------------------------------

jig = kontak mal = mal = alat bantu kerja
Something went wrong...
14 hrs

alat bantu

Kang, waktu saya kuliah ada mata kuliah namanya Jigs, Fixtures & Measurement Unit, judul bahasa indonesianya alat bantu dan alat ukur. Ini belajar tentang mengenal dan mendesain alat bantu suatu pekerjaan di pabrik, misalnya untuk 'memegang' bahan, memiringkan, cekam,
Semua itu alat bantu yang bisa diaplikasikan di pabrik.
Something went wrong...
+2
14 hrs

ragum

Istilah yang kami sering pakai waktu praktikum di lab mesin. Juga sudah saya cek di KBBI

ra.gum n alat penjepit dr besi biasanya untuk menjepit besi yang akan dikikir dsb

--------------------------------------------------
Note added at 15 hrs (2007-10-11 05:17:39 GMT)
--------------------------------------------------

Jenis ragum sebenarnya banyak, yang utama bahwa ragum adalah alat bantu untuk menetapkan benda kerja (agar benda kerja tidak bergerak sewaktu diproses, baik secara manual atau menggunakan mesin). Kata guide dalam definisi oxford di atas atas bisa berarti mempedomani (sebagai pedoman/penuntun) ragum bergerak atau mesin yang bergerak ke arah satu sama lain (sebagian besar mesin yang mendekati ragum benda kerja yang diam).

Dua jenis ragum bisa dilihat gambarnya di
http://www.astronomyboy.com/eyepieces/jig.shtml
http://www1.freewebs.com/swasasi/ragum1.jpg


--------------------------------------------------
Note added at 15 hrs (2007-10-11 05:30:17 GMT)
--------------------------------------------------

"tool" dalam istilah mesin secara spesifik mengacu pada "perkakas" (kikir/serut/frais, bor, gergaji dan seterusnya) rather than "peralatan"
Peer comment(s):

agree ErichEko ⟹⭐ : Great alternative!
51 mins
Thanks, Mr. Eko.
agree Hadiyono Jaqin
12 days
Something went wrong...
Term search
  • All of ProZ.com
  • Term search
  • Jobs
  • Forums
  • Multiple search